Pengantar Ilmu Bahasa dan Sastra Arab

Budaya

Share this :

Penulis: Sangidu , Arifuddin

ISBN: 978-623-359-190-4

Dilihat: 50737 kali

Stock: 25

Ditambahkan: 25 October 2023

Buku Pengantar Ilmu Bahasa dan Sastra Arab menguraikan secara garis besar tentang ranah keilmuan bahasa dan sastra Arab yang harus dipelajari oleh para mahasiswa, baik dari Program Studi Bahasa dan Sastra Arab, Program Studi Pendidikan Bahasa Arab, para peminat bahasa dan sastra Arab di seluruh Indonesia, maupun para peminat yang berasal dari luar Indonesia.

Rp100.800,00

Rp126.000,00

Buku Pengantar Ilmu Bahasa dan Sastra Arab menguraikan secara garis besar tentang ranah keilmuan bahasa dan sastra Arab yang harus dipelajari oleh para mahasiswa, baik dari Program Studi Bahasa dan Sastra Arab, Program Studi Pendidikan Bahasa Arab, para peminat bahasa dan sastra Arab di seluruh Indonesia, maupun para peminat yang berasal dari luar Indonesia.

Berbicara tentang ilmu bahasa dan ilmu sastra Arab melibatkan berbagai macam disiplin keilmuan. Keilmuan linguistik Arab yang ‘umdah (pokok) paling tidak terdiri atas ’ilmul-ashwat (fonetik, fonologi Arab), ash-sharfu (morfologi Arab), an-nachwu (sintaksis Arab), dan al-balaghah yang meliputi al-ma’aniy, al-bayan, dan al-badi?’ (semantik Arab dan stilistika Arab), dan ’ilmul-mu’jam (leksikografi, leksikologi). Sementara itu, keilmuan sastra Arab paling tidak terdiri atas tarikhul-adabil-’arabiy (sejarah sastra Arab), nazhariyyatul-adabil-’arabiy (teori sastra Arab), dan naqdul-adabil-’arabiy (kritik sastra Arab).

Fonetik dan fonologi merupakan tataran bahasa terendah dari ilmu bahasa, dan salah satu bahasannya adalah fonem. Dari tataran bahasa yang terendah inilah dapat dijadikan pijakan untuk memperdalam ilmu bahasa Arab pada tataran di atasnya, seperti ‘ilmush-sharf (morfologi Arab), ‘ilmun-nachwi (sintaksis Arab), ilmul-bal?ghah (semantik dan stilistika Arab), dan lain sebagainya.

‘Ilmul-Ashwat (fonetik dan fonologi Arab), ‘ilmush-sharf (morfologi Arab), ‘ilmun-nachwi (sintaksis Arab), ‘ilmul-balaghah (semantik dan stilistika Arab), dan ‘ilmul-qawamis (leksikografi dan leksikologi Arab) merupakan ‘umdatul-‘ulum fil-lughatil-‘arabiyyah (ilmu pokok di dalam studi linguistik Arab), sedangkan yang lainnya merupakan ilmu tambahan (fadhlatul-‘ul?m) saja sehingga ilmu pokok di dalam ilmu bahasa Arab itu perlu disiapkan dengan sungguh-sungguh dan kuat guna memperkokoh pendalaman ilmu bahasa Arab lebih lanjut bagi para pembelajar pemula bahasa Arab.

Sementara itu, untuk ilmu sastra Arab yang pokok paling tidak meliputi sejarah sastra Arab, teori sastra Arab, dan kritik sastra Arab sebagaimana yang telah dikemukakan. Ketiga ilmu ini merupakan ‘umdatul-‘ulum fil-adabil-‘arabiy (ilmu pokok di dalam studi sastra Arab), sedangkan yang lain, seperti adabul-athfal (sastra anak, chicklit), adabusy-syabab (sastra pemuda, teenlit), al-adabul-Islamiy (sastra Islam) merupakan ilmu tambahan. Karena itulah, ketiga ilmu pokok ini di dalam ilmu sastra Arab perlu diperkuat sebagai dasar pendalaman ilmu sastra Arab lebih lanjut. Perlu diketahui juga bahwa untuk memperdalam ilmu sastra Arab, setiap pembelajar ilmu bahasa dan sastra Arab diharuskan mempunyai kemampuan dalam penguasaan ilmu pokok dalam linguistik Arab terlebih dahulu. Tanpa kemampuan ilmu pokok di dalam linguistik Arab maka setiap pembelajar tidak akan mampu memahami dan mendalami ilmu sastra Arab lebih lanjut.

  • Bahasa Teks Buku Indonesia
  • Cetakan Pertama, Oktober 2023
  • Tebal xviii, 342 hlm
  • Ukuran 15,5 cm x 23 cm
  • Tahun Terbit Pertama Oktober 2023
  • Kode Buku P527
  • Categories Budaya, Sosial & Humaniora