Tanggal Posting

  • July 08, 2020

Share

BEDAH BUKU “CORPORATE ACTION PEMBENTUKAN BANK SYARIAH”

BEDAH BUKU “CORPORATE ACTION PEMBENTUKAN BANK SYARIAH”

UGM Press bekerja sama dengan Fakultas Hukum UGM kembali menggelar bedah buku secara online (webinar) pada Rabu, 8 Juli 2020. Kali ini buku yang dibedah berjudul Corporate Action Pembentukan Bank Syariah: Akuisisi, Konversi, dan Spin-Off. Pembicara dalam webinar ini adalah Dr. Khotibul Umam, S.H., LL.M., Dosen Dept. Hukum Islam FH UGM, Dr. Veri Antoni, S.H., M.Hum., Dosen Dept. Hukum Dagang FH UGM, dengan moderator Febriarto Wahyu Aji (Dimas), selaku Koordinator Pemasaran UGM Press.

Acara ini diikuti oleh 200 orang peserta, baik sivitas akademika maupun masyarakat umum. Sebagai pemateri pertama, Dr. Veri Antoni memberikan pemaparan umum mengenai aksi korporasi dan hal-hal yang perlu diperhatikan terkait merger, konsolidasi, akuisisi, dan pemisahan. “Alasan merger, akuisisi, konsolidasi, dan spin-off dalam pembentukan bank syariah memerlukan strategi dan pertimbangan bisnis, misalnya untuk memperbaiki sistem manajemen perseroan terakuisisi, untuk meningkatkan diversifikasi usaha, untuk mengurangi hambatan persaingan, untuk mempertahankan kontinuitas bisnis dan memberi kesempatan pada unit usaha untuk berkembang lebih besar lagi melalui strategi pemisahan,” ujar Dr. Veri.

Dr. Khotibul Umam memberikan paparan secara lengkap tentang pengaturan corporate action berupa pemisahan (spin-off) unit usaha syariah bank umum konvensional ke dalam bank umum syariah. Khotibul Umam mengatakan bahwa bank konvensional yang hendak mengubah kegiatan usaha menjadi bank syariah harus memenuhi beberapa syarat, yaitu menyesuaikan anggaran dasar, memenuhi persyaratan permodalan, menyesuaikan persyaratan direksi dan dewan komisaris, membentuk DPS, dan menyajikan laporan keuangan awal sebagai sebuah bank syariah.

Panitia sangat mengapresiasi partisipasi seluruh peserta dan menerima lebih dari 10 buah pertanyaan dalam webinar ini. Dari banyaknya peserta yang bertanya, dipilih 8 orang yang akan mendapatkan buku Corporate Action Pembentukan Bank Syariah: Akuisisi, Konversi, dan Spin-Off secara gratis dari UGM Press. (Irwan/UGM Press)