Detail Produk
Tantangan Presiden Ke 8 Republik Indonesia: Pemikiran Akademisi Universitas Gadjah Mada
Sosial & Politik
Share this :
Penulis: Sri Suryani , Wahyudi Budi Pramono , Muhammad Baiquni , (Editor)
ISBN: 978-623-359-535-3
Dilihat: 29306 kali
Stock: 19
Ditambahkan: 01 October 2024
Buku ini disajikan dalam empat bagian. Bagian Pertama menguraikan berbagai isu kebijakan di bawah topik budaya dan karakter bangsa. Bagian Kedua mengupas berbagai persoalan keanekaragaman hayati, kedaulatan pangan, dan transisi energi. Bagian Ketiga menganalisis tantangan pemerintahan yang akan datang terkait dengan isu-isu kebijakan di bidang kependudukan, pendidikan, kesehatan, dan pemberantasan kemiskinan. Bagian Keempat mengupas pengembangan industri yang menentukan peningkatan ekonomi secara berkelanjutan menuju cita-cita sebagai negara maju adalah tantangan riil bagi pemerintahan baru.
Rp176.000,00
Rp220.000,00
Bangsa indonesia akan memiliki pemimpin baru pada bulan Oktober 2024. Pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka telah dinyatakan sah sebagai presiden dan wakil presiden terpilih dan akan memimpin pemerintahan untuk periode tahun 2024-2029. Buku ini mengemas pemikiran para Guru Besar dan Akademisi di Universitas Gadjah Mada, sebagai masukan bagi pasangan Presiden dan Wapres terpilih dan sekaligus mengurai berbagai tantangan pembangunan yang akan dihadapi oleh para pemimpin maupun bangsa Indonesia.
Buku ini disajikan dalam empat bagian. Bagian Pertama menguraikan berbagai isu kebijakan di bawah topik budaya dan karakter bangsa. Bagian Kedua mengupas berbagai persoalan keanekaragaman hayati, kedaulatan pangan, dan transisi energi. Bagian Ketiga menganalisis tantangan pemerintahan yang akan datang terkait dengan isu-isu kebijakan di bidang kependudukan, pendidikan, kesehatan, dan pemberantasan kemiskinan. Bagian Keempat mengupas pengembangan industri yang menentukan peningkatan ekonomi secara berkelanjutan menuju cita-cita sebagai negara maju adalah tantangan riil bagi pemerintahan baru.
Sebagai Penutup, buku ini merumuskan Sepuluh Pesan Bulaksumur untuk menjadi perhatian Presiden Ke-8 dan Wakil Presiden serta Kabinet baru yang segera terbentuk, maupun khalayak rakyat indonesia yang memiliki harapan tinggi terhadap pencapaian cita-cita untuk menjadi bangsa yang berdaulat, mandiri, maju dan sejahtera secara berkelanjutan.
- Bahasa Teks Buku Indonesia
- Cetakan Pertama, Oktober 2024
- Tebal xxxii, 402 hlm
- Ukuran 15,5 cm x 23 cm
- Tahun Terbit Pertama Oktober 2024
- Kode Buku T165
- Categories Sosial & Politik, Sosial & Humaniora
BUKU TERKAIT
© 2015 - 2024 UGM PRESS. All Rights Reserved.