Hukum Kewarisan Islam di Indonesia: Eksistensi dan Adaptabilitas

Hukum

Share this :

Penulis: Abdul Ghofur Anshori

ISBN: 978-979-420-781-9

Dilihat: 6453 kali

Stock: 0

Ditambahkan: 29 July 2017

Hukum Islam khususnya Hukum Kewarisan Islam dan perubahan sosial merupakan dua konsep yang sepanjang sejarah perkembangan hukum Islam mengalami diskursus di antara para ahli.

Rp96.000,00

Maaf buku ini sedang tidak tersedia


Hukum Islam khususnya Hukum Kewarisan Islam dan perubahan sosial merupakan dua konsep yang sepanjang sejarah perkembangan hukum Islam mengalami diskursus di antara para ahli. Hukum Islam dianggap sebagai hukum yang bersifat transendental dan karenanya dianggap abadi. Pertanyaan yang muncul kemudian adalah bagaimana hukum Islam yang bersifat transendental itu menghadapi tantangan perubahan sosial atau budaya dalam masyarakat.

Dalam menjawab pertanyaan pokok tersebut ada dua pandangan. Pertama, kelompok yang berpendapat hukum Islam tidak bisa beradaptasi dengan perubahan sosial. Pandangan ini beralasan karena dilihat dari sisi konsep, sifat dan metodologinya hukum Islam adalah hukum yang abadi. Pendapat ini dikemukakan oleh sebagian besar orientalis dan kebanyakan tradisionalis Islam.

Kedua, kelompok yang berpendapat bahwa hukum Islam dapat beradaptasi dengan perubahan sosial. Kelompok ini beralasan karena dalam hukum Islam mengenal prinsip maslahah (human good), fleksibilitas hukum dan ijtihad. Pandangan ini terutama dikemukakan oleh kaum reformis muslim, mulai dari gerakan revivalisme pramodernis pada abad ke-18 dan ke-19 di Arabia, sampai pada gerakan modernisme dan neomodernisme yang dimotori Fazlur Rahman.

  • Bahasa Teks Buku Indonesia
  • Cetakan Ketiga, Januari 2023
  • Tebal 306 halaman
  • Ukuran 14,5 cm x 21 cm
  • Kode Buku H045
  • Categories Hukum, Sosial & Humaniora