Photograph

Share

Yiyi Sulaeman

Dr. Yiyi Sulaeman, S.P., M.Sc., lahir di Sumedang, Jawa Barat, pada tanggal 26 Maret 1975. Menyelesaikan pendidikan S-1 di Jurusan Ilmu Tanah, Fakultas Pertanian, Institut Pertanian Bogor (1999); S-2 pada Fakultas/Program Pascasarjana The University of The Philippines at Los Banos (2004); dan S-3 pada Program Doktor Institut Pertanian Bogor (2012). Bekerja sebagai peneliti pada Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Sumber Daya Lahan Pertanian (BBSDLP) di Bogor, Jawa Barat. Selama berkarier menghasilkan berbagai karya tulis ilmiah yang tersebar di berbagai jurnal, prosiding, majalah ilmiah, dan buku teks.

Buku yang sudah diterbitkan, antara lain: 10 Langkah Lancar ArcView untuk Pemula (CV. Kristal Multimedia, 2013); Bunga Rampai Eksistensi Petani Indonesia: Pemberdayaan Petani dan Ketahanan Pangan (CV. Kristal Multimedia, 2013); Pemetaan Tanah Digital: Dari Konsep ke Praktek (CV. Kristal Multimedia, 2016); Petunjuk Pengoperasian SIMADAS Versi 2.1 (BBSDLP, 2016); Petunjuk Pengoperasian SPKL Versi 2.0 (BBSDLP, 2016); Panduan Penyusunan Peta Status P dan K Lahan Sawah Skala 1:50.000 (Balitbangtan, 2016); Petunjuk Pengoperasian PKDSS Versi 4.0 (BBSDLP, 2019); dan Petunjuk Pengoperasian I-PETA-SDL (BBSDLP, 2019). Kerap menjadi narasumber pada berbagai seminar, workshop, pelatihan (diklat) di tingkat nasional, regional, dan internasional. Selain itu, juga membimbing mahasiswa tingkat sarjana (S-1) dan pascasarjana (S-2 dan S-3) pada beberapa perguruan tinggi negeri dan swasta, menjadi editor atau penyunting buku dan dewan redaksi serta mitra bestari pada beberapa jurnal dan majalah ilmiah nasional.