Photograph

Share

Wahyono

Prof. Dr. Wahyono, SU., Apt., seorang guru besar di Fakultas Farmasi ini lahir di Klaten, 1 Juli 1950, dan tinggal di Sumberarum, Godean, Sleman. Selama mengabdi menjadi dosen di Fakultas Farmasi UGM sejak tahun 1977, berbagai penelitian dan publikasi pernah dilakukan, salah satunya penelitian tentang isolasi dan penentuan struktur senyawa aktif Trakheospasmapolitik daun Vitex pinnata pada tahun 2011. Pria yang kini menjabat sebagai Kepala Laboratorium Farmakognosi ini juga sering melakukan publikasi ilmiah, di antaranya “Identification of Cubebin and Epicubebin from Piper cubeba L.f Fruits with Two D-NMR Spectroscopy” yang dimuat di dalam Indonesian Journal of Pharmacy, 16 (4), hlm. 232–238 pada tahun 2005.