Photograph

Share

Toto Sudargo

Dr. Toto Sudargo, M.Kes lahir di Klaten, 9 Juni 1960 adalah dosen dengan jabatan fungsional lektor kepala pada Program S1 Gizi Kesehatan, Pendidikan Dokter, S–2 dan S–3 Ilmu Kesehatan Masyarakat Fakultas Kedokteran UGM. Saat ini juga aktif sebagai peneliti, ahli gizi di rumah sakit dan Laboratorium CITO pusat, pembicara dalam berbagai seminar nasional maupun internasional tentang gizi dan sebagai lead auditor dengan Sertifikat IRCA (International Registered of Certificate Auditors No reg: IQ-LA11039) serta sebagai validator dan asesor LAM-PTKes. Menyelesaikan pendidikan di SD 2 Wangon, SMPN 1 Wangon Banyumas, SMAN 1 Purwokerto, dan Akademi Gizi Jakarta dengan gelar BSc. Mendapat gelar S.K.M. dari Fakultas Kesehatan Masyarakat UNDIP dan gelar M.Kes. serta doktor di bidang Ilmu Gizi dari UGM. Buku yang diterbitkan antara lain: 1) Pola Makan dan Obesitas; 2) Regulasi Pemberian Asi Eksklusif sebagai Makanan Sempurna Bagi Bayi; 3) Defisiensi Yodium, Zat Besi dan Kecerdasanan; 4) Asuhan Gizi pada Remaja Putri dan Wanita Usia Subur; 5) naskah akademik tentang ASI Ekslusif di Kota Yogyakarta. Pengalaman organisasi antara lain menjadi pengurus pusat Persatuan Ahli Gizi Indonesia (PERSAGI 2014–2019) dan Asosiasi Institusi Pendidikan Gizi Indonesia (AIPGI 2014–2019).