Photograph

Share

Suprapto Dibyosaputro

Dr. Suprapto Dibyosaputro, M.Sc., lahir di Kebumen, 23 Maret 1952. Beliau secara khusus mendalami ilmu Geomorfologi dimulai dari pendidikan D-3 (B.Sc) yang diraihnya pada tahun 1975 dengan bidang Geografi Fisik di Fakultas Geografi, UGM. Suprapto Dibyosaputro kemudian menempuh pendidikan lanjutan S-1 dengan bidang yang sama dan meraih gelar Doktorandus (Drs.) pada tahun 1977. Beliau kemudian melanjutkan studinya di ITC Belanda dan meraih gelar master pada tahun 1984 dengan fokus ilmu geomorfologi dan sumber daya lahan. Kembali ke Indonesia pada tahun 1984, Suprapto melanjutkan pendidikan doktornya di Sekolah Pascasarjana UGM untuk bidang Geografi. Saat ini, beliau telah purna sebagai dosen tetap Fakultas Geografi, UGM. Namun, masih aktif dalam kegiatan belajar mengajar sebagai dosen tamu pada bagi mahasiswa S-1 dan S-2. Mata kuliah yang diampunya meliputi Geomorfologi Dasar, Survei dan Pemetaan Geomorfologi, serta Pengelolaan Lingkungan. Beliau juga pernah menjabat sebagai sekretaris Jurusan Geografi Lingkungan-Fakultas Geogafi UGM (1993–1995), sekretaris PSLH UGM (1996–2001), sekretaris Senat Fakultas Geogrfi UGM (2014–2017), kepala Laboratorium Geomorfologi Lingkungan dan Mitigasi Bencana, Fakultas Geografi pada (2015–2017).