Photograph

Share

Sudibyo Martono

Prof. Sudibyo Martono, M.S., Apt., lahir di Klaten, 17 September 1953. Jabatan fungsionalnya adalah Guru Besar Kimia Farmasi, Fakultas Farmasi UGM, sejak tahun 2006. Pendidikan S-1 dan Profesi Apoteker ia tempuh di Fakultas Farmasi UGM (1979–1980) dan Kimia Analitik ITB (1985). Ia melanjutkan S-2 dan S-3 di Molecular Toxicology Analytic, Vrije Universiteit, Nederland, Belanda. Saat ini, ia menjadi dosen di Fakultas Farmasi UGM sejak 1 Maret 1979, bidang Kimia Analisis (S-1, S-2, S-3). Pernah juga mengajar bidang Kimia Analitik di beberapa Fakultas Farmasi (UII, STIFAR, USD). Selain menjadi dosen, hingga saat ini ia juga menjadi konsultan pengembangan metode analisis di beberapa industri farmasi, antara lain Meprofarm, Ifars, Erela, dan Erlimpex.