Photograph

Share

Nurliyani

Nurliyani lahir di Magelang, 17 Agustus 1960. Penulis lulus dari SMA Muhammadiyah I Yogyakarta pada 1979, kemudian menyelesaikan pendidikan S-1 di Fakultas Peternakan UGM pada 1984. Pendidikan S-2 di bidang Ilmu dan Teknologi Pangan diselesaikan pada 1992, dan S-3 Ilmu Pangan diselesaikan pada 2007 dengan topik penelitian “Imunomodulator Laktoferin Susu Kuda”. Sebagai staf pengajar di Fakultas Peternakan UGM, penulis aktif melakukan penelitian bekerja sama dengan staf pengajar dari Fakultas Kedokteran UGM yang banyak terkait dengan pangan fungsional, terutama susu kaitannya dengan sistem imun maupun aspek kesehatan lainnya. Penulis mengajar mata kuliah Ilmu dan Teknologi Susu, Ilmu dan Teknologi Telur, Keamanan Pangan Hasil Ternak, dan Enzim Pangan Hasil Ternak kepada mahasiswa S-1 Fakultas Peternakan UGM. Mata kuliah yang diampu di Pascasarjana Program Studi Ilmu Peternakan antara lain Bioproses Hasil Ternak, Ilmu dan Teknologi Susu Lanjut, Ilmu dan Teknologi Telur Lanjut, Pangan Fungsional Hasil Ternak, dan Teknologi Protein Hewani. Selain itu, penulis juga mengajar mata kuliah Sanitasi Lingkungan yang terkait dengan sanitasi hasil ternak di program pascasarjana, program Studi Ilmu Kesehatan Masyarakat, Minat Kesehatan Lingkungan, Fakultas Kedokteran UGM. Penulis pernah menjabat sebagai Ketua Departemen Teknologi Hasil Ternak tahun 2009−2015 dan sebagai Kepala Laboratorium Teknologi Susu dan Telur pada tahun 2016−sekarang. Penulis pernah menjadi Wakil Kepala Bidang Administrasi dan Keuangan pada Pusat Studi Pangan dan Gizi, Universitas Gadjah Mada (tahun 2010−2013) dan Wakil Kepala Pusat Studi Pangan dan Gizi UGM bidang pengembangan program (tahun 2017−2018). Selain itu, penulis juga menjadi anggota di organisasi profesi antara lain Ikatan Sarjana Peternakan Indonesia (ISPI), Perhimpunan Ahli Teknologi Pangan Indonesia (PATPI), Perhimpunan Penggiat Pangan Fungsional dan Nutrasetikal Indonesia (P3FNI), dan Indonesia Nutrigenomics and Nutrigenetics Society (INNS). Surat Keputusan sebagai guru besar diterima pada tahun 2016 di bidang Teknologi Hasil Ternak, Fakultas Peternakan UGM, setelah bekerja di Departemen Teknologi Hasil Ternak mulai tahun 1986. Penulis telah membimbing banyak mahasiswa S-1 dan pascasarjana di Fakultas Peternakan UGM maupun terlibat sebagai pembimbing pendamping beberapa mahasiswa pascasarjana di Fakultas Teknologi Pertanian dan Fakultas Kedokteran UGM yang terkait dengan topik pangan fungsional.