Photograph

Share

H.R. Danarto

Dr. dr. H.R. Danarto, Sp.B, Sp.U(K) lahir di Klaten, 1 November 1956 dari ayah bernama Danindro dan ibu bernama Toemitah. Penulis tinggal di Maguwoharjo, Depok, Sleman. Saat ini penulis menjabat sebagai dokdiknis utama dengan pangkat Pembina Utama Madya/ Gol. IV/d. Memiliki istri bernama Dra. Hj. Rochana Rusdiati dan anak-anak bernama dr. Dewi Amalia Daniyati dan Dra. Putri Rizkia Daniyati, Apt., Msi.
Penulis menyelesaikan pendidikan di Pendidikan Dokter, Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada, kemudian melanjutkan ke Program Spesialis Bedah, Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada. Setelah itu, melanjutkan pendidikan ke Program Spesialis Urologi, Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia. Selain itu, penulis mengikuti fellowship Strassburg, Prancis. Penulis melanjutkan pendidikan ke Program Konsultan Uroonkologi, Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia. Penulis menyelesaikan program doctoral di Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada.
Penulis aktif di organisasi profesi dokter dan urolog. Penulis pernah menjabat sebagai anggota IDI (Ikatan Dokter Indonesia) Yogyakarta (1980–sekarang), Ketua IAUI (Ikatan Ahli Urologi Indonesia) Cabang Yogyakarta (2015–sekarang), Sekretaris IKABI (Ikatan Ahli Bedah Indonesia) Cabang Yogyakarta (2000–sekarang), pengurus IAUI (Ikatan Ahli Urologi Indonesia) (2005–sekarang), anggota aktif EAU (European Association of Urology), anggota aktif SIU (Societe Internationale d’Urologie), dan anggota aktif AUA (American Urology Association). Penulis juga memiliki banyak pengalaman dalam berbagai seminar dan penulisan jurnal baik nasional maupun internasional.