Endang Baliarti
Prof. Dr. Ir. Endang Baliarti, SU lahir di Singaraja, Bali 19 Januari 1953. Sekolah di sekolah rakyat di Kupang lulus tahun 1964, sekolah menengah pertama di Tanjungkarang lulus tahun 1968, sekolah menengah atas di Yogyakarta lulus 1971. Masuk Fakultas Peternakan Universitas Gadjah Mada tahun 1971 dan lulus sarjana peternakan 1976. Bekerja sebagai dosen di fakultas dan perguruan tinggi yang sama terhitung sejak tahun 1977 sampai sekarang. Mendapat kesempatan melanjutkan studi S-2 lulus tahun 1986, lalu S-3 lulus tahun 1996 juga dari Universitas Gadjah Mada. Pengalaman mengunjungi berbagai provinsi di Indonesia membuat penulis sadar akan besarnya potensi sumber daya alam Indonesia yang belum tersentuh dan terdorong untuk selalu melakukan penelitian, khususnya di bidang peternakan dan lingkup sekitarnya. Menikah dengan Hardyanto Soebono dan dikaruniai putra-putri: Dyah Wulan Anggrahini, Muhammad Bayu Sasongko, dan Shinta Trilaksmi Dewi. Semboyan hidupnya: kerja sebaik-baiknya.