Photograph

Share

Edi Purwono

drh. Edi Purwono, M.Sc., lahir 15 Desember 1983 di Sendang Asih, Lampung-Tengah. Setelah lulus dari Sekolah Dasar Negeri (SDN), Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN), dan Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN), selanjutnya menempuh kuliah di Fakultas Kedokteran Hewan, Universitas Gadjah Mada pada tahun 2001. Pendidikan Profesi diselesaikan pada tahun 2007 dan Program Master tahun 2017 dengan fokus riset tentang Trypanosoma evansi. Penulis memulai karier sebagai Animal Healthy Control Farm di PT Cibadak Indah Sari Farm tahun 2008–2009. Pada tahun 2009, penulis diangkat sebagai CPNS di Kementerian Pertanian dan ditempatkan di Sekolah Tinggi Penyuluhan Pertanian (STPP) Manokwari yang sekarang sudah bertransformasi menjadi Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Manokwari. Selama menjadi PNS, penulis pernah menjabat sebagai Kepala Perpustakaan (2012–2013), Kepala Laboratorium Peternakan dan Kesehatan Hewan (2014–2015), Sekretaris Jurusan (2018–2020), staf pengajar di STPP Manokwari (2010–2018) dan di Polbangtan Manokwari (2018–2020), dan selanjutnya dipindahtugaskan di Politeknik Pembangunan Pertanian Yogyakarta–Magelang.