Photograph

Share

Dwina Roosmini

Dwina Roosmini, menyelesaikan Pendidikan S1, S2 dan S3 di Program Studi Teknik Lingkungan ITB. Menjadi pengajar S1 Program Studi Teknik Lingkungan sejak Tahun 1988 sampai saat ini. Kegiatan penelitian dan pengabdian pada masyarakat banyak di lakukan di bidang monitoring kesehatan lingkungan terutama lingkungan perairan. Saat ini, mendapat tugas menjadi Ketua Kelompok Keahlian Teknologi Pengelolaan Lingkungan, Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan -ITB. Saat ini juga aktif sebagai peneliti di Pusat Studi Lingkungan Hidup (PSLH) – ITB dan sempat menjadi Kepala PSLH – ITB periode 2021–2023.
Publikasi yang telah dilakukan antara lain, anggota tim penulis pada Buku Kesehatan dan keselamatan Lingkungan Kerja dan Toksikologi Lingkungan. Publikasi terkait lainnya antara lain: 

- Health risk analysis of air pollutant exposure on children’s lung function in industrial area of Bandung Regency, 2024
- Health risk analysis of heavy metal exposure bonded in PM2.5 at industrial area in Bandung Regency, 2024
- Chromophoric dissolved organic compounds in urban watershed and conventional water treatment process: evidence from fluorescence spectroscopy and PARAFAC, 2023
- Social imaginaries methods and socio-engineering competences in sustainable river management (a case study in the living lab Upper Citarum), 2023
- Risk Assessment and Fractionation of Cadmium Contamination in Sediment of Saguling Lake in West Java Indonesia, 2022
- An Investigation of a Conventional Water Treatment Plant in Reducing Dissolved Organic Matter and Trihalomethane Formation Potential from a Tropical River Water Source